Cara Menghapus Postingan Instagram di PC

Menghapus Postingan Instagram – Hai sahabat selamat datang di objectiveproject.org. Salah satu media sosial yang paling banyak digunakan saat ini adalah Instagram. Platform yang kini telah menjadi bagian dari Facebook ini kian berkembang dengan jumlah pengguna yang terus bertambah.

Banyak fitur keren yang membuat penggunanya sangat menyukai media sosial satu ini untuk sekedar berinteraksi dengan orang lain, tak terkecuali mereka yang ingin membuat akun bisnis.

Sama seperti Facebook, Instagram tidak membatasi penggunanya dalam hal akses. Anda bisa mengunjungi Instagram, baik menggunakan aplikasi di smartphone maupun menggunakan browser di komputer.

Hanya saja, ada beberapa hal yang sedikit berbeda saat diakses menggunakan komputer. Salah satu hal yang akan kita bahas di sini adalah cara menghapus postingan Instagram di PC.

Cara Menghapus Postingan Instagram di PC

Menghapus postingan Instagram tidak hanya bisa dilakukan di aplikasi Instagram saja, saat menggunakan komputer pun kita juga bisa menghapus postingan yang ada di halaman feed Instagram kita.

Untuk melakukannya, simak beberapa cara berikut ini:

Melalui Browser Google Chrome di PC

Google Chrome pada PC bisa digunakan untuk mengakses Instagram. Akan tetapi, Instagram versi desktop tidak bisa menghapus postingan secara langsung.

Perlu sedikit trik untuk bisa melakukannya. Berikut langkah-langkah untuk melakukannya :

  1. Pertama, jalankan aplikasi Google Chrome yang ada di PC Anda.
  2. Selanjutnya, buka situs Instagram dan login menggunakan username/email dan password yang sesuai dengan akun Anda.
  3. Selanjutnya, Anda akan dibawa masuk ke halaman feed Instagram. Di sini yang akan Anda lakukan adalah mengubah tampilan IG di browser menjadi tampilan seperti di smartphone.
  4. Pada bagian kosong, klik kanan dan pilih Inspect.
    Inspect
  5. Kemudian klik pada Toggle Device Toolbar di bagian atas. Bisa juga dengan menekan Ctrl + Shift + M.
    Toggle Device Toolbar
  6. Di sisi layar sebelah kiri bagian atas, Anda bisa memilih device yang diinginkan seperti iPhone 5, Samsung Galaxy S5, dll. Nantinya, tampilan IG akan sesuai dengan device yang dipilih.
    Pilih Device
  7. Setelah itu, reload halaman dengan klik icon Refresh atau menggunakan kombinasi Ctrl + R.
  8. Kini tampilan Instagram di PC Anda sudah berganti menjadi tampilan di smartphone sesuai dengan device yang Anda pilih tadi.
    Instagram Tampilan Smartphone
  9. Selanjutnya, Anda tinggal menghapus postingan yang diinginkan sama seperti saat menggunakan smartphone.
  10. Klik ikon profil di bagian kanan bawah.
  11. Pilih postingan yang ingin dihapus.
  12. Klik icon titik tiga di atas postingan dan pilih Delete.
  13. Ulangi cara yang sama untuk postingan lain yang juga ingin dihapus.
  14. Selesai.

Lihat juga Cara Mengganti Email Instagram

Menggunakan Bluestack

Cara berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan Bluestack. Bluestack sendiri adalah emulator Android untuk PC, artinya Anda bisa menjalankan OS Android melalui aplikasi ini.

Langsung saja, berikut ini cara menghapus postingan IG di PC menggunakan Bluestack:

  1. Jalankan Bluestack yang sudah diinstall pada PC Anda.
    Bluestack
  2. Selanjutnya cari aplikasi Instagram. Jika belum ada, Anda bisa mengunduhnya melalui aplikasi Google Play Store (biasanya sudah tersedia setelah Anda menginstal Bluestack). Anda juga bisa menginstal Instagram secara manual dengan menggunakan file APK.
    Instagram via bluestack
  3. Jika sudah terinstal, buka Instagram dan lakukan login seperti saat Anda melakukannya di smartphone.
  4. Jika sudah masuk, langsung saja ke halaman profil dan pilih postingan yang ingin Anda hapus. Caranya, klik pada postingan, lalu klik ikon titik tiga di atas postingan dan pilih Delete.
  5. Lakukan hal yang sama untuk postingan lain yang juga ingin Anda hapus.
  6. Selesai.

Mudah sekali bukan cara menghapus postingan Instagram di PC? Jadi, saat Anda tidak sedang membawa HP, Anda masih bisa mengakses Instagram melalui PC.

Bahkan untuk aktivitas posting dan hapus postingan juga bisa Anda lakukan. Selamat mencoba.

Lihat juga GB WhatsApp APK