Cara Install Mtk Usb Driver

Saat ini sudah banyak smartphone Android yang menggunakan chipset Mediatek, termasuk Xiaomi.

Jika anda memiliki smartphone yang menggunakan chipset Mediatek, sebaiknya install MTK Usb driver pada PC/laptop agar smartphone tersebut dapat terdeteksi.

Hal ini pernah kami alami saat akan melakukan flashing Redmi 2. Setelah dihubungkan ke PC tidak dapat terdeteksi meskipun sudah menginstall Android Usb driver sebelumnya.

Setelah kami cari tahu ternyata Xiaomi Redmi 2 menggunakan chipset Mediatek, sehingga tidak dapat tedeteksi.

Mediatek USB Driver

Solusi agar bisa terdeteksi di PC/laptop adalah dengan menginstall Mtk Usb Driver terlebih dahulu.

Mtk Usb Driver berfungsi sebagai jembatan penghubung antara smartphone Mediatek dengan komputer.

Mtk Usb Driver sangat berguna saat akan melakukan flashing dengan Mi Flashtool.

Setelah berhasil diintsall, Mtk Usb Driver bukan cuma berfungsi pada ponsel Xiaomi saja tetapi bisa digunakan untuk smartphone Android lain yang menggunakan chipset Mediatek.

Berikut ini urutan panduan cara install mtk usb driver :

Download MTK USB Driver

Sebelumnya anda harus memiliki dahulu drivernya silahkan download disini.

Cara Install Otomatis Mtk Usb Driver

  • Siapkan PC/laptop dengan OS Windows, baik itu Windows 7,8 maupun Windows 10.
  • Setelah di ekstrak, anda akan memperoleh beberapa file .
  • Pindahkan folder SmartPhoneDriver ke C:\Windows\System32 paste disini
  • Selanjutnya kembali ke folder hasil ekstrak tadi lalu jalankan Mediatek-Drivers-Install.bat dengan cara klik kanan lalu Run As Administrator
  • Setelah itu akan muncul jendela CMD lalu klik saja Enter.
  • Kemudian akan muncul nofikasi windows security, anda pilih saja opsi “Install this driver software anyway“.
  • Jika sudah, sekarang tunggu saja sampai Mtk Usb Driver selesai di install.
  • Jika sudah berhasil, klik saja Enter.

Untuk memastikan apakan Mtk Usb driver benar-benar sudah terinstall di PC/Laptop, anda bisa mengeceknya melalui Device Manager lalu Klik Ports (COM & LPT)

Apabila terdapat Gadget CDC VCOM Driver (COMxx) maka proses yang sudah anda lakukan sudah berhasil.

Agar lebih meyakinkan lagi, sekarang coba sambungkan smartphone anda ke PC/laptop tersebut pasti sudah bisa terdeteksi. Tapi jangan lupa untuk mengaktifkan Usb debugging lebih dahulu.

Panduan Install Driver Lainnya :

Cara Install Driver Mtk Manual

Metode yang satu ini bisa dibilang agak rumit, pastikan anda mengikuti step-step nya dengan benar jangan sampai ada yang terlewat.

Jika anda menggunakan PC/laptop dengan Windows 8 dan 10, wajib nonaktifkan Disable Driver Signature dulu agar drivernya bisa terinstall dengan sempurna.

Siapkan juga bahan untuk install, berikut ini :

Tahap Install MTK USB Vcom Driver

  1. Ekstrak file MTK_Drivers.zip yang sudah anda download.
  2. Buka Windows Explorer lalu klik kanan pada This PC dan pilih Manage.
  3. Kemudian pilih Device Manager dan klik kanan pada nama komputer anda dilanjutkan dengan pilih Add Legacy Hardware.
    Install Manual MTK USB Driver
  4. Selanjutnya akan muncul halaman baru seperti digambar, klik saja Next.
  5. Lalu pilih opsi Install the hardware that I manualy select from a list (Advanced) dan klik Next.
  6. Selanjutnya klik Have Disk lalu pilih Browse.
  7. Arahkan ke folder hasil ekstrak tadi lalu pilih file android_winusb.inf dan klik Open dilanjutkan dengan klik Ok.
  8. Selanjutnya pada bagian Manufacturer klik MediaTek Inc dan pada bagian Model klik MediaTek DA USB VCOM (Android).
  9. Jika sudah klik Next dan tunggu sampai proses install driver selesai.
  10. Jika sudah selesai klik Finish.

Namun cara diatas belum benar-benar selesai, anda harus menyempurnakan proses intall tersebut dengan menginstall beberapa file berikut ini :

  • MediaTek Preloader USB VCOM (Android)
  • MediaTek USB Port
  • MediaTek USB VCOM (Android)

Agar lebih jelas, anda bisa lihat gambar dibawah ini. Untuk acara installnya sama saja dengan cara install MediaTek DA USB VCOM (Android) diatas.

VCOM Driver

Setelah 4 file yang disebutkan diatas sudah berhasil anda install semua, sekarang masuk ketahap pengecekan.

Mausk saja ke Device Manager lalu pilih Ports (COM & LPT)

Jika sudah terlihat seperti gambaar dibawah ini, itu berarti proses install Mtk Usb driver secara manual sudah berhasil.